PENGEMBANGAN MODUL ELEKTRONIK KONTEKSTUAL BERBASIS FLIPBOOKS TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA KELAS XI MA
Abstrak Penelitian di latar belakangi oleh kebutuhan penggunaan bahan ajar yang menyajikan konsep dan contoh soal yang relevan dengan konteks kehidupan sehari-hari siswa dan bahan ajar terintegrasi dengan teknologi yang mendukung pembelajaran abad 21. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui vali...
Main Authors: | , , |
---|---|
Format: | Article |
Language: | Indonesian |
Published: |
Universitas Muhammadiyah Metro
2023-03-01
|
Series: | Aksioma: Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika |
Subjects: | |
Online Access: | https://ojs.fkip.ummetro.ac.id/index.php/matematika/article/view/6045 |
Summary: | Abstrak
Penelitian di latar belakangi oleh kebutuhan penggunaan bahan ajar yang menyajikan konsep dan contoh soal yang relevan dengan konteks kehidupan sehari-hari siswa dan bahan ajar terintegrasi dengan teknologi yang mendukung pembelajaran abad 21. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui validitas dan praktikalitas dari pengembangan modul elektronik kontekstual berbasis flipbooks terhadap pemahaman konsep matematis siswa kelas XI MA Al Khairiyah Pipitan Kota Serang Banten. Jenis penelitian merupakan penelitian R&D (Research and Development) dengan penggunaan metode penelitian 4D (Define, Design, Develop, Disseminate) yang terbatas pada tahap pengembangan (development). Teknik penggumpulan data berupa lembar validitas oleh para ahli, dan lembar praktikalitas berupa angket respon siswa dan guru dengan penggunaan skala likert, serta wawancara kepada siswa. Hasil penelitian diperoleh skor rata-rata validasi sebesar 95% memenuhi kategori sangat baik, hasil respon siswa sebesar 72% dengan kategori praktis, dan respon guru sebesar 89% dengan kategori sangat praktis. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa, pengembangan modul elektronik kontekstual berbasis flipbooks terhadap pemahaman konsep matematis siswa kelas XI MA Al Khairiyah Pipitan Kota Serang Banten memenuhi kriteria valid dan praktis.
Kata kunci: Pengembangan Modul Elektronik; Kontekstual; Flipbooks; Pemahaman Konsep.
Abstract
The research is based on the need to use teaching materials that present concepts and examples of questions that are relevant to the context of students' daily lives and teaching materials integrated with technology that supports 21st century learning. This study aims to determine the validity and practicality of the development of contextual-based electronic modules flipbooks on students' understanding of the concept of class XI MA Al Khairiyah Pipitan, Serang, Banten. This research method is R&D (Research and Development) research using the 4D research method (Define, Design, Develop, Disseminate) which is limited to the development stage. The data collection technique is in the form of validity sheets by experts, and practicality sheets in the form of student and teacher response questionnaires using a Likert scale, as well as interviews with students. The results of the study obtained an average validation score of 95% in the very good category, the student response results were 72% in the practical category, and the teacher's response was 89% in the very practical category. Based on the results of the study, it can be concluded that the development of flipbooks-based contextual electronic modules for students' conceptual understanding of class XI MA Al Khairiyah Pipitan, Serang, Banten, meets valid and practical criteria.
Keyword: Electronic Module Development; Contextual; Flipbooks; Concept Understanding. |
---|---|
ISSN: | 2089-8703 2442-5419 |