Upaya Meningkatkan Kemampuan Membaca Menggunakan Pendekatan Whole Language
Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan keterampilan membaca pemahaman dengan menggunakan PendekatanWhole Language pada siswa kelas II SDN 40 Kubu Kabupaten Kubu Raya Kalimantan Barat tahun ajaran 2020/2021. Bentuk penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang berlangsung dalam...
Main Author: | |
---|---|
Format: | Article |
Language: | Indonesian |
Published: |
Universitas Majalengka
2021-12-01
|
Series: | Jurnal Educatio FKIP UNMA |
Subjects: | |
Online Access: | https://ejournal.unma.ac.id/index.php/educatio/article/view/1746 |
Summary: | Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan keterampilan membaca pemahaman dengan menggunakan PendekatanWhole Language pada siswa kelas II SDN 40 Kubu Kabupaten Kubu Raya Kalimantan Barat tahun ajaran 2020/2021. Bentuk penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang berlangsung dalam dua siklus. Tiap siklus terdiri dari empat tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah guru dan siswa kelas II SDN 40 Kubu Kabupaten Kubu Raya Kalimantan Barat tahun ajaran 2020/2021 sebanyak 31 siswa. Teknik pengumpulan data digunakan wawancara, observasi, dokumentasi, dan tes. Validitas data yang digunakan adalah triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Teknik analisis data yang digunakan adalah model analisis interaktif. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilaksanakan menunjukkan bahwa dengan menggunakan Pendekatan Whole Language dapat meningkatkan keterampilan membaca pemahaman pada siswa kelas II SDN 40 Kubu Kabupaten Kubu Raya Kalimantan Barat tahun ajaran 2020/2021. Hal ini dapat diketahui dari hasil pencapaian nilai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) sebesar 75. Persentase ketuntasan pada pratindakan, siklus I, siklus II, dan siklus III adalah sebagai berikut: 38,71%, 67,74%, dan 83,87%dari 31 siswa. Simpulan dari penelitian ini adalah penggunaan Pendekatan Whole Language dapat meningkatkan keterampilan membaca pemahaman pada siswa kelas II SDN 40 Kubu Kabupaten Kubu Raya Kalimantan Barat tahun ajaran 2020/ 2021. |
---|---|
ISSN: | 2459-9522 2548-6756 |