PENGEMBANGAN MODUL BERBASIS BOUNDED INQUIRY LAB UNTUK MENINGKATKAN LITERASI SAINS DIMENSI KONTEN PADA MATERI SISTEM PENCERNAAN KELAS XI

Penelitian bertujuan untuk: 1) Mengetahui karakteristik modul berbasis bounded inquiry lab untuk meningkatkan literasi sains dimensi konten pada materi Sistem Pencernaan kelas XI; 2) Menguji kelayakan modul biologi berbasis bounded inquiry lab untuk meningkatkan literasi sains dimensi konten pada ma...

Full description

Bibliographic Details
Main Authors: Renny Widya Kusuma Sanjaya, Maridi Maridi, Suciati Suciati
Format: Article
Language:English
Published: Magister Pendidikan Sains Universitas Sebelas Maret 2017-10-01
Series:Inkuiri
Subjects:
Online Access:https://jurnal.uns.ac.id/inkuiri/article/view/17828
Description
Summary:Penelitian bertujuan untuk: 1) Mengetahui karakteristik modul berbasis bounded inquiry lab untuk meningkatkan literasi sains dimensi konten pada materi Sistem Pencernaan kelas XI; 2) Menguji kelayakan modul biologi berbasis bounded inquiry lab untuk meningkatkan literasi sains dimensi konten pada materi Sistem Pencernaan kelas XI dan; 3) Menguji keefektivan penggunaan modul berbasis bounded inquiry lab untuk meningkatkan literasi sains dimensi konten pada materi Sistem Pencernaan kelas XI. Penelitian dan pengembangan modul menggunakan prosedur Borg & Gall (1983) yang telah dimodifikasi yang meliputi 10 tahap: 1) tahap penelitian dan pengumpulan informasi; 2) tahap perencanaan; 3) tahap pengembangan desain; 4) tahap uji coba lapangan awal; 5) tahap revisi produk pertama; 6) tahap uji coba lapangan utama; 7) tahap revisi produk kedua; 8) tahap uji lapangan operasional; 9) tahap revisi produk akhir dan; 10) Diseminasi dan implementasi modul. Subjek pengembangan meliputi responden uji coba lapangan awal berjumlah 4 validator ahli dan 2 praktisi, respon uji skala kecil berjumlah 10 peserta didik. Responden uji coba lapangan utama/keefektivan berjumlah 65 peserta didik yang terdiri atas 2 kelas menggunakan modul yaitu 32 peserta didik kelas XI MIA 1 dan 33 peserta didik kelas XI MIA 4. Data kemampuan literasi sains dimensi konten dianalisis dengan N-Gain ternormalisasi untuk mengetahui keefektivan modul berbasis bounded inquiry lab. Hasil penelitian dan pengembangan menunjukkan: 1) Modul berbasis bounded inquiry lab untuk meningkatkan literasi sains dimensi konten pada materi Sistem Pencernaan dikembangkan sesuai dengan tahapan bounded inquiry lab (observasi, manipulasi, generalisasi, verifikasi, aplikasi) dan pendekatan saintifik; 2) Kelayakan modul berbasis bounded inquiry lab dikategorikan sangat baik; 3) Keefektivan modul yang dikembangkan berbasis bounded inquiry lab dibuktikan dengan uji Wilcoxon yang menunjukkan ada perbedaan dalam literasi sains dimensi konten sebelum dan sesudah menggunakan modul berbasis bounded inquiry lab memiliki probabilitas (p) sebesar 0,000 (p<0,05), Ho ditolak. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa modul berbasis bounded inquiry lab layak dan efektif meningkatkan literasi sains dimensi konten pada materi Sistem Pencernaan kelas XI.
ISSN:2252-7893
2615-7489