Model Pembelajaran Konstruktivis Metakognitif untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis

Kemampuan berpikir kritis merupakan salah satu kemampuan yang dibutuhkan di tempat kerja. Selain itu, kemampuan berpikir kritis juga membantu dalam menyelesaikan masalah dan membangun strategi terbaik sehingga mampu membuat pekerjaan yang dilakukan menjadi lebih baik. Penelitian ini dilakukan dengan...

Full description

Bibliographic Details
Main Author: Endang Sri Lestari
Format: Article
Language:Indonesian
Published: LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai 2022-02-01
Series:Jurnal Basicedu
Subjects:
Online Access:https://jbasic.org/index.php/basicedu/article/view/2469
Description
Summary:Kemampuan berpikir kritis merupakan salah satu kemampuan yang dibutuhkan di tempat kerja. Selain itu, kemampuan berpikir kritis juga membantu dalam menyelesaikan masalah dan membangun strategi terbaik sehingga mampu membuat pekerjaan yang dilakukan menjadi lebih baik. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) pada pokok bahasan sistem koordinasi dan alat indra. Subjek penelitian merupakan siswa kelas XI salah satu sekolah di kabupaten Karanganyar. Instrumen pengumpulan data menggunakan angket kemampuan berpikir kritis dan observasi lapangan, data kemudian dianalisis menggunakan teknik analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat peningkatan yang dignifikan pada tiap aspek kemampuan berpikir kritis peserta didik antara pra-dan pasca-siklus dengan rerata pra-siklus sebesar 32,46%, siklus 1 (50%), dan siklus 2 (78,17%). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemikiran kritis peserta didik dapat ditingkatkan dengan menggunakan model pembelajaran konstruktivis-metakognitif.
ISSN:2580-3735
2580-1147