KARAKTERISTIK KOMPETENSI SDM: CONTENT ANALYSIS IKLAN LOWONGAN PEKERJAAN SALES PADA E-RECRUITMENT

Rendahnya minat para pencari kerja untuk mengisi posisi pekerjaan di bidang sales diduga karena tingginya kriteria kompetensi yang ditetapkan perusahaan untuk lowongan kerja sales. Dengan adanya dugaan tersebut peneliti tertarik untuk menganalisis kompetensi yang dibutuhkan perusahaan untuk calon ka...

Full description

Bibliographic Details
Main Authors: Sri Nur Kasanah, Rosaly Franksiska
Format: Article
Language:Indonesian
Published: Muhammadiyah University Press 2017-08-01
Series:Jurnal Manajemen Dayasaing
Subjects:
Online Access:http://journals.ums.ac.id/index.php/dayasaing/article/view/5107
Description
Summary:Rendahnya minat para pencari kerja untuk mengisi posisi pekerjaan di bidang sales diduga karena tingginya kriteria kompetensi yang ditetapkan perusahaan untuk lowongan kerja sales. Dengan adanya dugaan tersebut peneliti tertarik untuk menganalisis kompetensi yang dibutuhkan perusahaan untuk calon karyawan di bidang sales, yang dipublikasikan pada situs lowongan pekerjaan di media online. Dengan adanya penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi para pencari kerja dengan tujuan untuk mengeksplorasi kompetensi-kompetensi yang dibutuhkan perusahaan pada bagian sales. Data yang digunakan menggunakan data sekunder, dengan unit analisis dan pengamatan yang diambil dari dua situs lowongan pekerjaan online yaitu jobstreet.co.id dan karir.com pada tahun 2016. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik incidental sampling yang berjumlah 385 lowongan pekerjaan sales. Teknik analisis data menggunakan content analysis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari lima dimensi kompetensi yang telah dijabarkan oleh Palan (2007) dengan beberapa indikator yang digunakan untuk pengamatan kompetensi lowongan pekerjaan salesdidapatkan hasil bahwa semua indikator tersebut diminta oleh perusahaan dan setelah mengumpulkan lebih banyak data ternyata ada juga tambahan seperti alat penunjang pekerjaan, IPK, domisili dan kesehatan fisik didalamnya.
ISSN:1411-3422
2541-254X