Adaptasi Five Facet Mindfulness Questionnaire Bahasa Indonesia

Five Facet Mindfulness Questionnaire (FFMQ) merupakan instrumen pengukuran yang saat ini paling banyak digunakan untuk mengukur mindfulness. Artikel ini melaporkan proses dan hasil adaptasi FFMQ ke Bahasa Indonesia agar dapat digunakan pada populasi dewasa secara umum. Proses adaptasi dimulai dari m...

Full description

Bibliographic Details
Main Authors: Nadhira Meindy, Achmad Djunaidi, Airin Triwahyuni
Format: Article
Language:English
Published: Universitas Indraprasta PGRI 2022-03-01
Series:Psychocentrum Review
Subjects:
Online Access:https://journal.unindra.ac.id/index.php/pcr/article/view/849
Description
Summary:Five Facet Mindfulness Questionnaire (FFMQ) merupakan instrumen pengukuran yang saat ini paling banyak digunakan untuk mengukur mindfulness. Artikel ini melaporkan proses dan hasil adaptasi FFMQ ke Bahasa Indonesia agar dapat digunakan pada populasi dewasa secara umum. Proses adaptasi dimulai dari mempersiapkan instrumen hingga pengukuran psikometri untuk membuktikan kelayakan FFMQ Bahasa Indonesia. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, didapatkan bahwa FFMQ Bahasa Indonesia memiliki konsistensi internal yang dapat diterima. FFMQ juga memiliki bukti validitas baik secara content maupun internal structure. Bukti validitas konten dilakukan melalui metode content validity index yang melibatkan tiga orang ahli. Bukti validitas internal structure dilakukan dengan melakukan uji confirmatory factor analysis terhadap model lima aspek mindfulness. Berdasarkan proses adaptasi yang dilakukan, FFMQ Bahasa Indonesia dapat digunakan untuk mengukur mindfulness pada populasi dewasa umum di Indonesia.
ISSN:2656-1069
2656-8454