PENGARUH PENDIDIKAN KEWIRAUSAHAAN, PENGALAMAN BERWIRAUSAHA, DAN JENIS KELAMIN TERHADAP SIKAP BERWIRAUSAHA PADA MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURABAYA

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendidikan kewirausahaan, pengalaman berwirausaha, dan jenis kelamin terhadap sikap berwirausaha baik secara parsial maupun simultan. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa S1 angkatan 2012 dan 2013 Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah...

Full description

Bibliographic Details
Main Author: Andhika Wahyudiono
Format: Article
Language:Indonesian
Published: Universitas Negeri Surabaya 2017-03-01
Series:Jurnal Ekonomi Pendidikan dan Kewirausahaan
Online Access:https://journal.unesa.ac.id/index.php/jepk/article/view/766
Description
Summary:Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendidikan kewirausahaan, pengalaman berwirausaha, dan jenis kelamin terhadap sikap berwirausaha baik secara parsial maupun simultan. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa S1 angkatan 2012 dan 2013 Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Surabaya terdiri dari 2 program studi yaitu akuntansi dan manajemen yang berjumlah 206 dengan sampel 103 orang. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu angket, wawancara, dan dokumentasi. Metode analisis yang digunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendidikan kewirausahaan, pengalaman berwirausaha, dan jenis kelamain berpengaruh signifikan terhadap sikap berwirusaha baik secara parsial maupun simultan.
ISSN:2303-324X
2579-387X