Fusi Gen Translocation Ets Leukemia-Acute Myeloid Leukemia 1 (Tel-Aml1) Sebagai Faktor Prognosis pada Leukemia Limfoblastik Akut Anak
Fungsi fusi gen TEL-AML1 dalam leukemogenesis adalah mempengaruhi kunci proses pengaturan, termasuk kenaikan proses cell-renewal yang tidak terkontrol, menghentikan proliferasi dan diferensiasi yang menyebabkan resistensi terhadap proses apoptosis. Banyak studi menghasilkan data bahwa prognosis pasi...
Main Authors: | , , |
---|---|
Format: | Article |
Language: | Indonesian |
Published: |
Badan Penerbit Ikatan Dokter Anak Indonesia
2016-11-01
|
Series: | Sari Pediatri |
Subjects: | |
Online Access: | https://saripediatri.org/index.php/sari-pediatri/article/view/632 |
Summary: | Fungsi fusi gen TEL-AML1 dalam leukemogenesis adalah mempengaruhi kunci proses pengaturan, termasuk kenaikan proses cell-renewal yang tidak terkontrol, menghentikan proliferasi dan diferensiasi yang menyebabkan resistensi terhadap proses apoptosis. Banyak studi menghasilkan data bahwa prognosis pasien leukemia limfoblastik akut (LLA) dengan fusi gena TEL-AML1 masih kontroversi, khususnya prognosis jangka panjang. Banyak penelitian yang menghubungkan adanya fusi gena ini dengan resistensi terhadap kemoterapi, dan lainnya menggunakan minimal residual disease (MRD) untuk melihat respons terhadap pengobatan. Adanya co-existences gena lain bisa memberikan kontribusi terhadap prognosis pasien LLA dengan fusi gen TEL-AML1. Dibutuhkan lebih banyak studi translasional untuk lebih memahami peran fusi gen dalam klinik. Pengetahuan mendasar mekanisme molekular pada leukemia sangat penting, khususnya dalam penanganan pasien. Pemahaman yang lebih baik tentang patogenesis leukemia bisa menghasilkan pengertian dan pengetahuan baru untuk menyusun strategi baru dalam penanganan pasien LLA yang didasarkan kaidah molekular |
---|---|
ISSN: | 0854-7823 2338-5030 |