Pengembangan Lembar Kerja Siswa (LKS) Berbasis Inkuiri Terbimbing dan Media Interaktif IPA SMP Untuk Mengaktifkan Keterampilan Berpikir Kritis
Kurikulum 2013 mengharapkan IPA sebagai pendidikan berorientasi kemampuan berpikir, namun pada kenyataannya hasil penelitian TIMSS 2012 menunjukkan kemampuan siswa Indonesia dibidang IPA menempati urutan ke-40 dari 42 negara yang mengindikasikan keterampilan berpikir siswa masih rendah. Penelitian i...
Main Authors: | , , |
---|---|
Format: | Article |
Language: | English |
Published: |
Program Studi Pendidikan Fisika FKIP Universitas Lambung Mangkurat
2014-06-01
|
Series: | Berkala Ilmiah Pendidikan Fisika |
Subjects: | |
Online Access: | https://ppjp.ulm.ac.id/journal/index.php/bipf/article/view/861 |
Summary: | Kurikulum 2013 mengharapkan IPA sebagai pendidikan berorientasi kemampuan berpikir, namun pada kenyataannya hasil penelitian TIMSS 2012 menunjukkan kemampuan siswa Indonesia dibidang IPA menempati urutan ke-40 dari 42 negara yang mengindikasikan keterampilan berpikir siswa masih rendah. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan LKS berbasis inkuiri terbimbing dan media interaktif IPA SMP yang efektif mengaktifkan keterampilan berpikir kritis siswa. Tujuan khusus penelitian ini adalah mendeskripsikan kelayakan LKS dan media, keterampilan berpikir kritis, serta respon terhadap LKS dan media interaktif. Subjek penelitian adalah 22 siswa SMP Negeri 1 Aluh-Aluh. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan model ADDIE (Analysis, Design, Developmment, Implementation, Evaluation). Data validasi LKS dan media diperoleh melalui lembar validasi, data keterampilan berpikir kritis siswa diperoleh melalui lembar penilaian, sedangkan data respon siswa diperoleh melalui angket. Teknik analisis data secara deskriptif kualitatif. Temuan hasil penelitian: (1) kelayakan LKS rata-rata 3,83 dan media interaktif rata-rata 3,67 yang secara umum berkategori sangat layak, (2) keterampilan berpikir kritis siswa berkategori baik dengan nilai 67,74%, (3) respon siswa terhadap LKS dan media pada aspek sikap dan minat berkategori baik. Diperoleh kesimpulan bahwa LKS berbasis inkuiri terbimbing dan media interaktif IPA yang dihasilkan efektif untuk mengaktifkan keterampilan berpikir kritis siswa. |
---|---|
ISSN: | 2337-604X 2549-2764 |