Pemanfaatan Panas Pada Tungku Pembakaran Sebagai Pembangkit Listrik Dengan Peltier

Artikel ini memaparkan penelitian pemanfaatan sumber panas dari suatu tungku pembakaran untuk menghasilkan energi listrik alternatif. Komponen utama dalam penelitian ini adalah komponen peltier yang merupakan elemen thermo yang mengimplementasikan efek kerja panas. Susunan komponen peltier yang digu...

Full description

Bibliographic Details
Main Authors: Putri Ramadhani Roziqin, Ratnasari Nur Rohmah
Format: Article
Language:English
Published: Muhammadiyah University Press 2022-03-01
Series:Emitor: Jurnal Teknik Elektro
Subjects:
Online Access:https://journals.ums.ac.id/index.php/emitor/article/view/14887
Description
Summary:Artikel ini memaparkan penelitian pemanfaatan sumber panas dari suatu tungku pembakaran untuk menghasilkan energi listrik alternatif. Komponen utama dalam penelitian ini adalah komponen peltier yang merupakan elemen thermo yang mengimplementasikan efek kerja panas. Susunan komponen peltier yang digunakan dari penelitian ini, ditentukan dengan eksperimen beberapa kombinasi seri-paralel, untuk mendapatkan besar tegangan dan arus yang diperlukan. Selain peltier, komponen lain yang digunakan pada penelitian ini adalah, Modul Step-Up MT3608, TP4056, Baterai Lithium 18650, Modul USB Boost 5V, dan galvalum. Hasil dari uji coba menunjukkan sistem pembangkit listrik yang dibuat telah bekerja sesuai dengan yang diharapkan. Lima belas peltier dengan kombinasi susunan 5 serial, 3 paralel, dan komponen pendukung lainnya, telah berhasil menghasilkan listrik yang bisa digunakan untuk mengisi Baterai Lithium 18650. Perolehan energi listrik dc dari rangkaian peltier 5 seri 3 paralel adalah sebesar 0,425W pada temperatur suhu 65(ºC). Adanya modul step-up dan USB Boost 5V, memperbesar manfaat dari sistem yang dibuat, dimana listrik yang dihasilkan bisa digunakan untuk mencatu beban 5V dc.
ISSN:1411-8890
2541-4518