ترقي استيعاب المفردات العربية وتأثير طريقة الاستجابة الجسدية الكاملة لطلاب الفصل السابع بالمدرسة الإسلامية الشافعية المتوسطة

Tujuan penelitian ini 1) menganalisis penerapan metode TPR; 2) melihat pengaruh metode TPR terhadap hasil belajar siswa; 3) mengetahui kelebihan metode TPR dari metode konvensional. Penelitian lapangan ini memakai pendekatan kuantitatif (desain penelitian Pre-Exsperimental dalam bentuk Quasi Eksper...

Full description

Bibliographic Details
Main Authors: Ade Ruswatie Ade, Moh In'ami, Mawaddatun Nafisah
Format: Article
Language:Arabic
Published: Pendidikan Bahasa Arab FTIK IAIN Purwokerto 2023-12-01
Series:Tarling
Subjects:
Online Access:https://ejournal.uinsaizu.ac.id/index.php/tarling/article/view/9900
Description
Summary:Tujuan penelitian ini 1) menganalisis penerapan metode TPR; 2) melihat pengaruh metode TPR terhadap hasil belajar siswa; 3) mengetahui kelebihan metode TPR dari metode konvensional. Penelitian lapangan ini memakai pendekatan kuantitatif (desain penelitian Pre-Exsperimental dalam bentuk Quasi Eksperimen Design the non equivalent control group design). Objeknya adalah kelas VII A (kelas eksperimen) dan kelas VII B (kelas kontrol). Teknik pengumpulan data yaitu tes dan observasi. Analisis data dengan uji t One Sample T-test dua arah untuk mengetahui pengaruh metode TPR pada kelas eksperimen dan uji N-Gain untuk uji perbandingan hasil belajar metode TPR dan metode konvensional. Hasil uji One Sample T-test diperoleh thitung 25.729 sehingga lebih besar dari ttabel 2.201 dan nilai sig. (2 –tailed) yaitu 0.000 < 0.05, yang berarti metode TPR itu efektif. Dan berdasarkan uji N-Gain diperoleh bahwa score untuk kelas eksperimen sebesar 76,9410 atau 76,94% (kategori efektif), dan rata-rata N-Gain score untuk kelas kontrol 60,5605 atau 60,1% (cukup efektif). Kesimpulannya metode TPR lebih baik dari metode konvensional terhadap hasil belajar siswa dalam peningkatan penguasaan mufrodat.
ISSN:2599-1302
2614-4271