Pengaruh Konten Pesan “Sex Education” Instagram @tabu.id Terhadap Kepuasan Followers
Informasi mengenai seks masih dianggap negatif dan tabu oleh masyarakat Indonesia, salah satu faktor yang dapat mempengaruhi perilaku seksual adalah sumber informasi yang masyarakat dapatkan dari media sosial mengenai pendidikan seksual. Instagram @tabu.id hadir sebagai salah satu sumber informasi d...
Main Authors: | , , |
---|---|
Format: | Article |
Language: | English |
Published: |
President University
2022-11-01
|
Series: | Expose |
Subjects: | |
Online Access: | http://e-journal.president.ac.id/presunivojs/index.php/EXPOSE/article/view/3796 |
Summary: | Informasi mengenai seks masih dianggap negatif dan tabu oleh masyarakat Indonesia, salah satu faktor yang dapat mempengaruhi perilaku seksual adalah sumber informasi yang masyarakat dapatkan dari media sosial mengenai pendidikan seksual. Instagram @tabu.id hadir sebagai salah satu sumber informasi dan forum diskusi untuk remaja terkait hak-hak kesehatan seksual dan reproduksi, serta membahas isu-isu penting yang masih dianggap tabu untuk dibicarakan dan kerap kali membuat remaja masih kurang tepat dalam mengambil keputusan. Penelitian ini bertujuan pada seberapa besar pengaruh konten pesan “sex education” instagram @tabu.id terhadap kepuasan followers yang juga merupakan pengguna media sosial. Peneliti menggunakan teori uses and gratifications, teori ini menjelaskan bahwa masyarakat aktif dan mampu mempelajari atau mengevaluasi berbagai jenis media dengan melihat bagaimana pengguna dalam memilih media yang paling dapat dipercaya memenuhi kebutuhannya dan sejauh mana pengguna puas dengan apa yang disajikan media tersebut. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survei. Populasi dari penelitian ini adalah pengikut instagram @tabu.id dengan jumlah sampel yang didapatkan sebanyak 100 responden. Hasil penelitian menunjukkan adanya bahwa pengaruh konten pesan “sex education” instagram @tabu.id terhadap kepuasan followers adalah sebesar 52,7% dan sisanya dipengaruhi oleh faktor lain. Kesimpulan dari penelitian ini bahwa terdapat pengaruh yang kuat antara konten pesan Instagram terhadap kepuasan followers sebagai penggunaan media. Peneliti berharap penelitian selanjutnya dapat menggali lebih dalam terkait faktor-faktor lain yang mampu mempengaruhi audiens dalam mendapatkan kepuasan penggunaan media. |
---|---|
ISSN: | 2620-8105 2621-0304 |