Summary: | Intisari:Latar Belakang: Salah satu penyebab resistensi insulin dapat disebabkan oleh peningkatan radikal bebas dan ROS terutama pada sel yang memiliki reseptor insulin. Salah satu protein serin yang berkontribusi terhadap resistensi insulin yaitu serin 307 yang dapat menyebabkan penurunan secara signifikan pada interaksi antara IRS - 1 dengan insulin reseptor. Isolat 1,4 - bis - (3, 4, 5 - trimetoksi - fenil) - tetrahidrofuro (3,4 - c) furan adalah hasil isolasi dari fraksi aktif biji mahoni yang memiliki afinitas paling tinggi sebagai agonis PPARγ dan dapat menurunkan kadar glukosa darah. Namun perlu diketahui tingkat resistensi insulin yang dilihat dari indeks HOMA - IR dan ekspresi protein serin 307 IRS - 1 yang terfosforilasi.
Tujuan Penelitian: Untuk mengetahui pengaruh isolat 1,4 - bis - (3, 4, 5 - trimetoksi - fenil) - tetrahidrofuro (3,4 - c) furan terhadap ekspresi protein serin 307 IRS - 1 yang terfosforilasi dan resistensi insulin pada tikus Wistar yang diinduksi dengan NA dan STZ.
Metode: Jenis penelitian ini adalah post - test only control group design, tikus dibagi ke dalam 6 kelompok yaitu kelompok 1 adalah tikus normal, kelompok 2 adalah tikus DM tipe 2, kelompok 3 adalah tikus DM tipe 2 + pioglitazon, kelompok 4, 5, 6 berturut adalah tikus DM tipe 2 + isolat 1,4-bis-(3, 4, 5 - trimetoksi - fenil) - tetrahidrofuro (3,4 - c) furan dengan dosis berurutan 5 mg / kgBB, 15 mg / kgBB, dan 45 mg / kgBB. Kadar glukosa darah puasa, kadar insulin plasma, dan indeks HOMA - IR ditentukan pada hari ke - 21 setelah perlakuan, kemudian di terminasi dan diambil organ otot skelet soleus untuk dibuat blok paraffin. Dilakukan pengecatan IHC dengan antibodi anti - ser307 IRS - 1. Perhitungan ekspresi ser307 IRS - 1 diukur dengan mikroskop cahaya pada 5 lapang pandang dengan perbesaran 40x dan dengan menggunakan software ImageJ dengan plug-in IHC - Profiler.
Hasil: Ekspresi protein serin307 IRS - 1 pada semua kelompok tidak memiliki perbedaan bermakna (p > 0,05). Pengaruh isolat 1,4 - bis - (3, 4, 5 - trimetoksi - fenil) - tetrahidrofuro (3,4 - c) furan terhadap nilai indeks HOMA - IR pada kelompok kontrol negatif terdapat perbedaan bermakna (p < 0,05) terhadap semua kelompok uji isolat 1,4 - bis - (3, 4, 5 - trimetoksi - fenil) - tetrahidrofuro (3,4 - c) furan dan pioglitazon. Semua kelompok isolat 1,4 - bis - (3, 4, 5 - trimetoksi - fenil) - tetrahidrofuro (3,4 - c) furan menunjukkan tidak terdapat perbedaan bermakna (p > 0,05) terhadap kelompok pioglitazon.
Kesimpulan: Isolat 1,4 - bis - (3, 4, 5 - trimetoksi - fenil) - tetrahidrofuro (3,4 - c) furan dapat menurunkan resistensi insulin tetapi tidak mempengaruhi ekspresi protein serin 307 IRS - 1.
Abstract:Background: Insulin resistance is commonly caused by an increase in free radical and ROS, mainly in cells have insulin receptors. One of the serine proteins contributing to insulin resistance is serine307 which can cause a significant decrease in the interaction between IRS-1 and insulin receptors. Isolates 1,4 - bis - (3, 4, 5 - try methoxy - phenil) - tetrahydrofuran (3,4 - c) furan is isolated from the active fraction of mahogany seeds which agonistly increasing the PPARγ to decrease blood glucose level. However, it needs to know the level on insulin resistance viewed from HOMA - IR index and serine 307 IRS - 1 protein expression which is phosphorylated.
Objection of the Study: To determine the effect of isolates 1,4 - bis - (3, 4, 5 - try mehtoxy - phenil) - tetrahydrofuran (3,4 -c) furan on the serine 307 IRS - 1 protein expression which is phosphorylated and insulin resistance on Wistar rat induced by NA and STZ.
Method: The present study is post-test only control group design, rat are divided into 6 group; Group 1 is mice without DM (normal), group 2 is rat with type 2 DM, group 3 is rat with type 2 DM + pioglitazone, groups 4, 5, 6 respectively are rat with type 2 DM + isolates 1,4 - bis - (3, 4, 5 - try methoxy - phenil) - tetrahydrofuran (3,4 - c) furan with consecutive doses 5 mg / kgBB, 15 mg / kgBB, and 45 mg / kgBB. Fasting blood glucose level, plasma insulin level, and HOMA - IR index are determined on day 21 after treatment, then it is terminated and the skeletal muscle soleus is taken to made paraffin block. Perform IHC coating with antibodies anti - ser 307 IRS - 1. Calculation of serine 307 IRS - 1 expression is measured.
Result: Serine 307 IRS - 1 protein expression on the whole groups has no significant difference (p > 0,05). The effect of isolates 1,4 - bis - (3, 4, 5 - try methoxy - phenil) - tetrahydrofuran (3,4 - c) furan on the HOMA - IR index of the control group is negative and has significant difference (p < 0,05) on the whole group of isolates test 1,4 - bis - (3, 4, 5 - try methoxy - phenil) - tetrahydrofuran (3,4 - c) furan and pioglitazone. All of the isolates 1,4 - bis - (3, 4, 5 - try methoxy - phenil) - tetrahydrofuran (3,4 - c) furan indicates no significant difference (p > 0,05) on pioglitazone group.
Conclusion: Isolates 1,4 - bis - (3, 4, 5 - try methoxy - phenil) - tetrahydrofuran (3,4 - c) furan does not effect on the serine307 IRS - 1 protein expression but it is able to decrease insulin resistance.
|