ANALISIS HUBUNGAN DAN PENGARUH ANTARA PROFIL DOSEN IDEAL DENGAN PRESTASI MAHASISWA DI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS GADJAH MADA YOGYAKARTA

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi dan mengukur kualitas dosen Fakultas Ekonomi Universitas Gadjah Mada dari sudut pandang mahasiswa. Disamping itu penelitian juga berusaha mengidentifikasi dan menyelidiki faktor-faktor yang mempengaruhi profil dosen ideal, hubungan dan pengaruh ant...

Volledige beschrijving

Bibliografische gegevens
Hoofdauteur: , Yulia Arisnani Widyaningsih
Formaat: Artikel
Gepubliceerd in: [Yogyakarta] : Lembaga Penelitian UGM 2000
Omschrijving
Samenvatting:Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi dan mengukur kualitas dosen Fakultas Ekonomi Universitas Gadjah Mada dari sudut pandang mahasiswa. Disamping itu penelitian juga berusaha mengidentifikasi dan menyelidiki faktor-faktor yang mempengaruhi profil dosen ideal, hubungan dan pengaruh antara profil dosen ideal dengan prestasi mahasiswa, dan juga merekomendasikan tindakan dan kebijaksanaan yang seharusnya dilakukan oleh Fakultas Ekonomi Universitas Gadjah Mada dalam rangka mengembangkan kualitas dosen Fakultas Ekonomi UGM. Penelitian ini merupakan penelitian korelasional untuk menyelidiki hubungan dan pengaruh antara kemampuan dosen dengan prestasi mahasiswa. Data primer dikumpulkan dengan kuesioner, wawancara dan observasi sedangkan data sekunder dikumpulkan dengan studi literatur. Pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling dan data dikumpulkan dengan mempertimbangkan faktor kemudahan/convenience. Uji validitas dan reliabilitas dilakukan dengan menggunakan Product Moment Pearson Correlation and Alfa Cronbach. Analisis regresi dan korelasi digunakan untuk menguji hipotesis, sedangkan untuk menentukan diterima tidaknya hipotesis digunakan uji t, uji F dan nilai p. Penelitian berkesimpulan bahwa tidak ada pengaruh signifikan kemampuan dosen secara perseorangan terhadap prestasi mahasiswa tetapi kemampuan dosen secara keseluruhan signifikan berpengaruh. Mahasiswa berpendapat bahwa kualitas dosen Fakultas Ekonomi adalah baik dalam hal concern for task maupun concern for people.